Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur, Nusa Tenggara Timur mendukung partisipasi anak-anak dalam perencanaan pembangunan daerah lewat keberadaan Forum Anak Manggarai Timur.
"Kebutuhan yang paling mendesak hari ini adalah memberi ruang yang layak buat anak dan memastikan bahwa ruang-ruang tersebut terisi secara maksimal dengan partisipasi penuh dari anak. Pembangunan, salah satunya harus perspektif anak, sehingga tidak satu pun yang terlupakan," kata Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Manggarai Timur (P2KBP3A) Jefrin Haryanto di Manggarai Timur, Senin, (26/6/2023) malam.
Ia mengatakan Forum Anak salah satu pelaksanaan peran anak sebagai pelopor dan pelapor serta berpartisipasi dalam perencanaan pembangunan.
Sebagai pelopor, anak-anak berkontribusi aktif dalam berbagai upaya pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak. Anak-anak dapat menyampaikan apa yang dilihat, diketahui, dipikirkan, dan dirasakan terkait dengan hambatan dalam pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak, baik yang dialami dirinya sendiri maupun orang lain, kepada orang dewasa yang dia percaya mampu melindunginya.
Ia menyebut kunci dari keberhasilan Forum Anak dalam menjalankan peran dan fungsi adalah adanya kemauan dan kemampuan anak untuk berperan sebagai pelopor dan pelapor tersebut.
"Forum Anak Kabupaten Manggarai Timur adalah ruang yang disiapkan bagi anak-anak agar mereka dapat berpartisipasi aktif dalam memperjuangkan hak-haknya dan memastikan mereka terlibat dalam proses perencanaan pembangunan mulai dari tingkat desa hingga kabupaten," kata dia.
Forum Anak Manggarai Timur telah dikukuhkan oleh Bupati Manggarai Timur Agas Andreas di Pusat Pemerintahan Lehong, Senin.
Dalam keterangan resmi Prokopim Manggarai Timur yang diterima Senin malam, Bupati Agas mengatakan Forum Anak suatu wadah yang difasilitasi oleh pemerintah daerah untuk mewujudkan pengarusutamaan hak-hak anak dalam kehidupan berkeluarga, bermasyarakat, dan berbangsa.
"Peran mereka di masa depan harus lebih luas dan menjangkau seluruh dunia," kata dia.
Baca juga: Artikel - Mencermati fenomena dan dinamika perkawinan anak di Tanah Air
Forum Anak merupakan forum kemitraan Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur bersama Wahana Visi Indonesia (WVI).
Ketua Forum Anak Manggarai Timur Chrisyano Betran Andur dari SMA Negeri 2 Borong, Manggarai Timur.
Baca juga: Hiburan - Anak muda Indonesia ciptakan platform belajar bahasa Inggris berbasis AI
Baca juga: Hiburan - Anak muda Indonesia ciptakan platform belajar bahasa Inggris berbasis AI
"Saya berkomitmen untuk memastikan Forum Anak Manggarai Timur sebagai pelopor dan pelapor," katanya.