Masyarakat Palue apresiasi dukungan Polri lewat bakti kesehatan

id Kapolri, palue, bakti sosial, bantuan sosial, kesehatan, sosial, sikka, ntt, flores

Masyarakat Palue  apresiasi dukungan Polri lewat bakti kesehatan

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Ketua Umum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo melakukan bakti kesehatan dan sosial untuk warga Pulau Palue, Sikka, NTT, Kamis (24/8/2023). (ANTARA/HO-Divisi Humas Polri)

Perasaan kami gembira, suka cita, hari ini kami berbangga...

Labuan Bajo (ANTARA) -

Segenap unsur masyarakat Pulau Palue di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur memberikan apresiasi atas dukungan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo lewat layanan bakti kesehatan dan sosial yang diterima di daerah itu.
"Ada kerinduan terbesar masyarakat Palue bahwa hari ini seluruh masyarakat datang ke kantor camat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis," kata Camat Palue Devie Risa di Pulau Palue, Sikka sebagaimana keterangan resmi yang diterima di Labuan Bajo, Kamis, (24/5/2023).
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo bersama Ketua Umum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo melakukan bakti sosial kesehatan untuk warga Pulau Palue.
Bakti Kesehatan Palue di halaman Kantor Camat Palue digelar 23-25 Agustus 2023 dengan target pengobatan sebanyak 4.500 orang yang meliputi pengobatan umum, edukasi dan pengobatan gigi, serta konsultasi dan pemeriksaan dari dokter spesialis penyakit dalam, anak, obgyn, bedah, mata, dan kulit.
Devie mengatakan masyarakat sangat antusias pergi berobat dalam kegiatan bakti kesehatan dan sosial tersebut.
Atas nama pemerintah dan seluruh warga, Devie menyampaikan apresiasi yang sangat besar terhadap Kapolri yang telah peduli terhadap kesehatan dan kondisi sosial masyarakat di Kecamatan Palue.
Sementara itu, seorang warga Kecamatan Palue bernama Martinus sangat mengapresiasi kunjungan Kapolri dan Ketua Umum Bhayangkari ke tanah Palue.
Martinus dan warga lain menyampaikan terima kasih atas bantuan layanan kesehatan dan sembako yang telah mereka terima.
"Perasaan kami gembira, suka cita, hari ini kami berbangga," ucapnya.
Dalam bakti sosial itu Kapolri memberikan 5.000 paket sembako kepada masyarakat serta paket tambahan berupa air mineral galon sebanyak 1.000 buah, minyak goreng sebanyak 1.000 dus, beras sebanyak 20 ton, mie instan sebanyak 1.000 dus, dan gula pasir sebanyak 1.000 dus atau 24 kilogram.
Kapolri berharap kegiatan bakti kesehatan dan sosial itu dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Palue yang membutuhkan bantuan.

Baca juga: Kapolri Sigit bakti sosial kesehatan bagi warga Pulau Palue NTT

Ia juga meminta masyarakat Palue untuk tidak sungkan mengkomunikasikan kepada Kapolda NTT maupun Kapolres Sikka terkait dengan layanan yang dibutuhkan.

Baca juga: Kapolri harap adanya kerja sama di AMMTC berantas kejahatan transnasional

"Saya berdoa semoga dokter dan tim bisa membantu kesembuhan atau meringankan sakit yang saat ini mungkin sedang dialami oleh bapak, ibu, dan kakak-kakak nona semua," kata Sigit di Palue, Kabupaten Sikka sebagaimana keterangan resmi yang diterima di Labuan Bajo.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Masyarakat Palue NTT apresiasi dukungan Polri lewat bakti kesehatan