Kupang (ANTARA) - Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur Josef Nae Soi yakin Presiden Joko Widodo akan kembali berkunjung ke wilayah provinsi berbasis kepulauan ini setelah adanya keputusan dari Mahkamah Konstitusi yang menyatakan dirinya terpilih kembali menjadi Presiden RI periode 2019-2024.
"Saya optimistis dan yakin kalau Pak Jokowi akan kembali ke NTT. Bulan Agustus nanti beliau akan ke NTT untuk bersama-sama kita panen garam di Kabupaten Kupang," katanya kepada wartawan di Kupang, Senin (1/7).
Nae Soi mengatakan bahwa saat kunjungan kerja Jokowi ke Kabupaten Belu untuk meresmikan Bendungan Rotiklot, ia secara langsung menyampaikan bahwa masyarakat NTT selalu mendoakan agar mantan Gubernur DKI Jakarta dan mantan Wali Kota Solo itu kembali memimpin bangsa ini.
"Dan, apa yang saya sampaikan waktu itu akhirnya terbukti. Jokowi akhirnya terpilih kembali menjadi Presiden RI melalui Pemilu Presiden 2019 untuk periode 2019-2024," katanya mengenang.
Ketika ditanya tentang apa saja yang dibutuhkan masyarakat NTT, Wagub Nae Soi secara diplomatis mengatakan, "Kita tak perlu meminta, beliau (Jokowi, red) sudah tahu apa yang diinginkan oleh masyarakat NTT".
Wagub Nae Soi mengatakan Jokowi adalah sosok pemimpin yang punya komitmen tinggi untuk membangun negeri ini dan memegang teguh pada janji-janjinya.
Hal utama yang harus dilakukan oleh pemerintah daerah saat ini adalah menyiapkan mental masyarakat NTT untuk ikut membangun provinsi berbasis kepulauan itu. "Inilah tugas kami sebagai pemerintah untuk menyiapkan mental masyarakat," katanya menegaskan.