PAN tetap inginkan Deno-Madur pimpin Manggarai

id pilkada manggarai

PAN tetap inginkan Deno-Madur pimpin Manggarai

Bupati Manggarai Deno Kamelus (kiri) bersama Wakil Bupati Viktor Madur (kanan). (ANTARA FOTO/HO-Lorens Gabur)

"Kami menginginkan agar Deno-Madur maju dalam satu paket pada Pilkada 2020, karena selama pimpin Manggarai keduanya sukses," kata Lorens Gabur.

Kupang (ANTARA) - Partai Amanat Nasional (PAN) Manggarai, Nusa Tenggara Timur tetap menginginkan agar pasangan Deno Kamelus-Viktor Madur yang masih menjabat Bupati dan Wakil Bupati Manggarai tetap maju bersama pada Pilkada 2020.

"Kami menginginkan agar Deno-Madur maju dalam satu paket pada Pilkada 2020, karena selama pimpin Manggarai keduanya sukses," kata pengurus PAN setempat Lorens Gabur ketika dihubungi ANTARA dari Kupang, Jumat (11/10).

Lorens Gabur mengatakan hal itu terkait dinamika politik jelang Pilkada di Kabupaten Manggarai pada 2020.

Ia mengatakan Ketua PAN Manggarai Deno Kamelus yang juga merupakan Bupati Manggarai 2015-2020 menyatakan maju sebagai calon Bupati Manggarai pada Pilkada 2020.

Baca juga: PAN tanpa mahar untuk Pilkada 2020 di NTT
Baca juga: Sikap PAN-Demokrat dinilai sebagai pengembara demokrasi

"Deno sudah menyampaikan hal itu kepada DPP PAN di Jakarta sehingga tentu PAN akan mengusungnya sebagai calon Bupati Manggarai pada Pilkada 2020," tegasnya.

Lorens Gabur mengatakan PAN tentu mengusung kadernya sebagai calon kepala daerah apabila memenuhi syarat yang ditentukan partai.

Ia mengatakan, PAN mendorong Deno Kamelus sebagai calon Bupati Manggarai pada Pilkada 2020 karena selama lima tahun sudah berhasil memimpin Manggarai bersama Wakil Bupati Viktor Madur.

Partai Amanat Nasional (PAN) berharap pasangan Deno-Madur tetap bersama pada Pilkada 2020 demi keberlangsungan pembangunan di Kabupaten Manggarai.

Ditegaskanya, apabila Wakil Bupati Manggarai, Viktor Madur memilih maju sebagai calon bupati pada Pilkada 2020 maka PAN akan mencari figur wakil bupati untuk mendampingi Deno Kamelus.

"Kami menghendaki agar keduanya tetap bersama-sama untuk kepentingan kesinambungan pembangunan Manggarai lima tahun ke depan," kata Lorens Gabur.

Baca juga: PAN Flores Timur adukan KPU ke Bawaslu
Baca juga: Nasib PAN-Demokrat bagai telur di ujung tanduk