BNI dorong para perempuan jago literasi keuangan

id BNI,Literasi keuangan

BNI dorong para perempuan jago literasi keuangan

Mahasiswi berpose di stan BNI pada acara Aksi Mahasiswa dan Pemuda Indonesia Menabung (AKSiMuda) 2019 di Jakarta, Selasa (30/7/2019). . ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/foc.

...Pegawai perempuan BNI merupakan mitra dalam mendukung pembangunan Indonesia yang lebih baik. Srikandi BNI juga sarana untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas pegawai perempuan BNI
Jakarta (ANTARA) - Wakil Ketua Srikandi BNI Sri Indira mendorong para perempuan untuk cerdas mengelola keuangan agar mampu meraih cita-cita yang diinginkan terutama di tengah masa pandemi COVID-19.

“Pegawai perempuan BNI merupakan mitra dalam mendukung pembangunan Indonesia yang lebih baik. Srikandi BNI juga sarana untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas pegawai perempuan BNI,” katanya di Jakarta, Kamis, (8/7).

Sri menyatakan keterlibatan perempuan semakin penting dalam banyak sektor ekonomi sehingga kemampuan merencanakan keuangan dengan baik harus terus didukung termasuk oleh BNI.

Ia menuturkan BNI bekerja sama dengan Komunitas Stellar Women untuk mendorong perempuan semakin mahir dalam mengelola keuangan secara digital termasuk berinvestasi dan menyiapkan tabungan masa depan.

Co-Founder Stellar Women Aliya Tjakraamidjaja mengatakan literasi finansial perempuan di Indonesia masih rendah yakni sekitar 36,13 persen pada 2019 padahal mayoritas pelaku UMKM merupakan perempuan.

“Karena itu menurut kami sekarang adalah waktu yang tepat bagi wanita untuk lebih terlibat ke sektor ekonomi,” ujarnya.

Baca juga: BNI terus bertransformasi menjadi bank internasional

Aliya pun berterima kasih kepada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atas dukungannya bersama-sama untuk menanamkan kebiasaan keuangan yang sehat.

Baca juga: BNI: Agen46 terus berikan layanan perbankan pada warga

“Ini dilakukan agar perempuan dapat lebih berdaya dalam merencanakan masa depan keuangannya,” tegasnya.