Polda NTT bagikan puluhan paket sembako untuk warga terdampak COVID-19

id NTT< Kota Kupang, NTT, Kota Kupang,Polda NTT,corona

Polda NTT bagikan puluhan paket sembako untuk warga terdampak COVID-19

Kepala Bidang Keuangan Polda NTT Kombes Pol Sofyan Tanjung (kanan) memberikan secara simbolis paket bantuan sembako dari Polda NTT Kepada ketua RT Daniel Beun di Kupang, Jumat (8/5). Kornelis Kaha

Jadi bapak dan ibu-ibu yang mendapatkan sembako ini adalah mereka yang sudah didata, sehingga saat pembagian tidak sembarang orang mendapatkan.
Kupang (ANTARA) - Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur melalui Bidang Keuangan membagi-bagikan 31 paket sembako kepada puluhan warga di kelurahan Manulai RT 21/RW 08 di kecamatan Alak yang terdampak oleh karena pandemi COVID-19.

Kepala Bidang Keuangan Polda NTT Kombes Pol Sofyan Tanjung kepada ANTARA di Kupang, Jumat, (8/5) mengatakan bahwa warga yang mendapatkan sembako itu adalah warga yang memang sudah didata.

Baca juga: Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Kupang bagikan sembako kepada warga
Baca juga: Ribuan sopir angkutan di NTT dapat bantuan Rp600 ribu per bulan


"Jadi bapak dan ibu-ibu yang mendapatkan sembako ini adalah mereka yang sudah didata, sehingga saat pembagian tidak sembarang orang mendapatkan," katanya yang didampingi oleh Kasubid Bia dan APK Kompol Arinanto Wibowo dan Kaur Bia AKP I Wayan Sunarta.

Pembagian puluhan sembako itu juga kata dia bagian dari kepedulian Polda NTT kepada masyarakat di NTT khususnya di Kota Kupang.

Mereka yang mendapatkan sembako itu juga kata dia adalah warga yang memang benar-benar terdampak oleh COVID-19, mulai dari petani, pekerja harian dan beberapa warga yang terdampak lainnya.

Proses pembagian sembako itu juga kata dia dilakukan secara simbolik saja, dan diterima langsung oleh Ketua RT setempat dengan tujuan agar nantinya ketua RT bisa membagi-bagikan kepada warganya yang sudah didata.

Dalam kesempatan itu Sofyan juga sempat mengimbau agar warga setempat dapat menjaga jarak dan selalu menggunakan masker saat keluar dari rumah dan saat berinteraksi dengan orang lain.

"Rajin-rajin cuci tangan. Pakai selalu maskernya jika berinteraksi dengan orang lain, serta saat keluar dari rumah," ujar dia.

Tak hanya itu dalam kesempatan itu juga ia mengimbau agar warga di daerah itu tetap menjaga keamanan di daerah itu dengan tidak melakukan hal-hal yang melanggar hukum.

Sementara itu Ketua RT 21 Daniel Beun mengaku warga di RT tersebut khususnya yang mendapatkan bantuan sembako itu sangat senang karena baru pertama kali ini mendapatkan sembako.

Baca juga: Polda NTT bagikan ribuan nasi bungkus melalui dapur umum

"Mewakili warga di sini saya ingin sampaikan terima kasih kepada bapak-bapak Polda NTT yang mau berbagai untuk kami. Ini sangatlah membantu," tutur dia.

Ia juga mengatakan warga yang mendapatkan bantuan sembako itu adalah warga yang memang sudah didata. Sebab di RT tersebut terdapat kurang lebih 100 kepala keluarga.