Sembilan kelurahan di Kota Kupang masih miliki kasus COVID-19

id NTT,antisipasi COVID-19,cota kupang,Kota kupang

Sembilan kelurahan di Kota Kupang masih miliki kasus COVID-19

Wakil Wali Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Hermanus Man (ANTARA FOTO/ Benny Jahang)

...Kami tetap ingatkan warga Kota Kupang untuk tetap waspada terhadap penularan kasus COVID-19 dengan tetap taat prokes
Kupang (ANTARA) - Pemerintah Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur mencatat masih ada sembilan kelurahan di daerah ini yang memiliki kasus aktif COVID-19.

"Berdasarkan data yang kami peroleh dari Dinas Kesehatan Kota Kupang masih terdapat sembilan kelurahan yang masuk dalam wilayah yang memiliki kasus aktif COVID-19," kata Wakil Wali Kota Kupang, Hermanus Man di Kupang, Rabu, (17/11).

Sembilan kelurahan yang masih memiliki kasus aktif COVID-19, yaitu Kelurahan Penkase Oeleta, Naioni, Manulai II, Bonipoi masing-masing memiliki satu kasus COVID-19.

Selain itu Kelurahan Pasir Panjang, Kelurahan Alak dan Kelurahan Air Nona memiliki dua kasus positif COVID-19.

Sedangkan dua kelurahan yang memiliki warga terbanyak yang terpapar COVID-19 yaitu Kelurahan Liliba dan Kelurahan Oesapa masing-masing tigas kasus aktif.

Menurut Hermanus Man, pemerintah Kota Kupang sedang fokus dalammelakukan upaya menekan penyebaran kasus COVID-19 pada sembilan kelurahan itu.

"Pemerintah Kota Kupang tetap memperketat penerapan prokes secara ketat pada sembilan kelurahan yang masih memiliki kasus aktif COVID-19 sehingga penyebaran kasus COVID-19 bisa ditekan," kata Hermanus Man.

Sementara itu terdapat 42 kelurahan di Kota Kupang yang sudah nihil dengan warga terkonfirmasi positif COVID-19.

"Kami tetap ingatkan warga Kota Kupang untuk tetap waspada terhadap penularan kasus COVID-19 dengan tetap mentaati protokol kesehatan pencegahan COVID-19, agar tidak mudah terpapar,"tegasnya.

Ia menjelaskan, selama pemberlakuan PPKM Level II mulai 9-24 November 2021 di Kota Kupang penerapan protokol kesehatan terus dilakukan guna mengantisipasi peningkatan kasus.

Baca juga: Banjir lahar dingin berpotensi terjadi di Lembata

Baca juga: Nelayan Kota Kupang mengeluh tak ada bantuan bencana Seroja