BMKG ingatkan warga NTT antisipasi karhutla di musim kemarau

id bmkg,karhutla,kekeringan,bencana,kemarau,NTT,manggarai barat,labuan bajo

BMKG ingatkan warga NTT antisipasi karhutla di musim kemarau

Kebakaran pada salah satu titik lahan di dalam Kota Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT beberapa waktu lalu. (ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi)

Secara umum wilayah NTT saat ini sudah memasuki musim kemarau...

Labuan Bajo (ANTARA) - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk mengantisipasi potensi bencana kekeringan serta kebakaran hutan dan lahan (karhutla) yang terjadi pada musim kemarau tahun 2022.

"Secara umum wilayah NTT saat ini sudah memasuki musim kemarau. Yang perlu diantisipasi adalah potensi bencana hidrometeorologi kering seperti kekeringan dan kebakaran hutan lahan," kata Kepala Pusat Meteorologi Publik BMKG Fachri Radjab ketika dihubungi dari Labuan Bajo, Selasa, (19/7/2022).

Antisipasi potensi bencana karhutla, kata dia, bisa dilakukan warga dengan tidak membakar lahan atau melakukan aktivitas yang berpotensi membuat kebakaran, sedangkan antisipasi kekeringan, antara lain dengan menabung dan menghemat air.

Fachri juga meminta masyarakat untuk aktif memantau informasi cuaca dari BMKG. Berbagai kanal telah disediakan BMKG untuk memudahkan masyarakat dalam mengakses informasi cuaca, seperti kanal laman resmi BMKG, akun sosial media BMKG, dan aplikasi mobile info BMKG.

Berkaitan dengan antisipasi bencana kekeringan, Deputi Bidang Meteorologi BMKG Guswanto dalam keterangan yang diterima di Labuan Bajo juga meminta masyarakat untuk waspada dengan dampak kekeringan.

"Hemat dan gunakan air secara bijak supaya dampak kekeringan akibat kemarau bisa kita hadapi bersama," ujar dia.

Kepala Stasiun Meteorologi Komodo Manggarai Barat Sti Nenotek meminta para petani tidak membersihkan lahan atau membuka lahan baru dengan cara membakar untuk mencegah karhutla.

Baca juga: Dua wilayah di NTT berstatus awas kekeringan meteorologis menurut BMKG

Meskipun NTT telah memasuki musim kemarau, Sti menyebut beberapa titik di wilayah Kabupaten Manggarai Barat masih mengalami hujan dengan intensitas ringan karena fenomena La Nina yang masih aktif.

Baca juga: Waspadai gelombang 4 meter di Selat Sape

"Sehingga walaupun sudah musim kemarau tapi masih ada hujan sampai saat ini terutama di wilayah Manggarai Barat dataran tinggi," kata dia.