IFG Labuan Bajo Marathon dukung pelaku usaha melalui bazar UMKM
Ini menjadi salah satu tujuan kami menggelar rangkaian acara IFG Labuan Bajo Marathon 2022, agar dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di Labuan Bajo...
Labuan Bajo (ANTARA) - Holding BUMN Asuransi dan Penjaminan Indonesia Financial Group (IFG) menyebut kehadiran IFG Labuan Bajo Marathon turut mendukung pelaku usaha di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, melalui penyelenggaraan acara Bazar UMKM.
"Ini menjadi salah satu tujuan kami menggelar rangkaian acara IFG Labuan Bajo Marathon 2022, agar dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di Labuan Bajo," kata Direktur SDM Holding BUMN Asuransi dan Penjaminan IFG Rizal Ariansyah dalam sambutan pembukaan Bazar UMKM di Waterfront City Labuan Bajo, Kamis, (27/10/2022).
IFG selaku sponsor utama dalam perhelatan olahraga atletik di Labuan Bajo itu ingin berperan dalam meningkatkan perekonomian dan mempromosikan pariwisata di Labuan Bajo.
Ia mengemukakan bahwa pihaknya juga telah memberikan pelatihan pada para pelaku UMKM dan memberi kesempatan pada mereka untuk memamerkan produknya dalam bazar bertajuk Culinary and Cultural Festival di Waterfront City Labuan Bajo, mulai hari ini.
Rizal berharap IFG dapat membantu pemerintah pusat dan daerah mengenalkan Labuan Bajo baik sebagai destinasi wisata yang indah maupun sebagai daerah yang memiliki banyak produk hasil budaya, kegiatan, dan potensi anak muda Bajo yang mendukung perekonomian pusat dan daerah.
"Karena itu kita harapkan dari kegiatan IFG yang sudah dimulai dari bulan lalu, kami bisa bantu daerah tingkatkan ekonomi daerah yang juga sempat terhenti karena pandemi COVID-19," ucapnya.
Dia mengatakan kegiatan puncak IFG Labuan Bajo Marathon berlangsung pada 29 November 2022 mendatang dengan lomba lari yang diikuti oleh 1.200 peserta. Dengan kehadiran para peserta dan karyawan dari IFG yang juga hadir di Labuan Bajo, harapnya, dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah nanti.
Baca juga: Pemkab Mabar apresiasi dukungan IFG bagi UMKM Labuan Bajo
"Semoga ini bisa beri kontribusi ke Labuan Bajo. Saya berharap kita bisa menjadi corong bagi sesama untuk memberi informasi ada pameran UMKM di sini," katanya.
Baca juga: IFG Labuan Bajo Marathon 2022 menawarkan rute menantang
Selain pameran UMKM, perhelatan IFG Labuan Bajo Marathon diramaikan dengan lomba dayung, Kamis sore, serta pentas seni dan budaya yang berpusat di Waterfront City Labuan Bajo pada 28-29 November 2022.
"Ini menjadi salah satu tujuan kami menggelar rangkaian acara IFG Labuan Bajo Marathon 2022, agar dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di Labuan Bajo," kata Direktur SDM Holding BUMN Asuransi dan Penjaminan IFG Rizal Ariansyah dalam sambutan pembukaan Bazar UMKM di Waterfront City Labuan Bajo, Kamis, (27/10/2022).
IFG selaku sponsor utama dalam perhelatan olahraga atletik di Labuan Bajo itu ingin berperan dalam meningkatkan perekonomian dan mempromosikan pariwisata di Labuan Bajo.
Ia mengemukakan bahwa pihaknya juga telah memberikan pelatihan pada para pelaku UMKM dan memberi kesempatan pada mereka untuk memamerkan produknya dalam bazar bertajuk Culinary and Cultural Festival di Waterfront City Labuan Bajo, mulai hari ini.
Rizal berharap IFG dapat membantu pemerintah pusat dan daerah mengenalkan Labuan Bajo baik sebagai destinasi wisata yang indah maupun sebagai daerah yang memiliki banyak produk hasil budaya, kegiatan, dan potensi anak muda Bajo yang mendukung perekonomian pusat dan daerah.
"Karena itu kita harapkan dari kegiatan IFG yang sudah dimulai dari bulan lalu, kami bisa bantu daerah tingkatkan ekonomi daerah yang juga sempat terhenti karena pandemi COVID-19," ucapnya.
Dia mengatakan kegiatan puncak IFG Labuan Bajo Marathon berlangsung pada 29 November 2022 mendatang dengan lomba lari yang diikuti oleh 1.200 peserta. Dengan kehadiran para peserta dan karyawan dari IFG yang juga hadir di Labuan Bajo, harapnya, dapat berkontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah nanti.
Baca juga: Pemkab Mabar apresiasi dukungan IFG bagi UMKM Labuan Bajo
"Semoga ini bisa beri kontribusi ke Labuan Bajo. Saya berharap kita bisa menjadi corong bagi sesama untuk memberi informasi ada pameran UMKM di sini," katanya.
Baca juga: IFG Labuan Bajo Marathon 2022 menawarkan rute menantang
Selain pameran UMKM, perhelatan IFG Labuan Bajo Marathon diramaikan dengan lomba dayung, Kamis sore, serta pentas seni dan budaya yang berpusat di Waterfront City Labuan Bajo pada 28-29 November 2022.