Dampak Ekonomi Bagi NTT

id ekonomi

Dampak Ekonomi Bagi NTT

Ahmad Atang

Program Nawacita Presiden Joko Widodo yang telah berjalan tiga tahun ini memberikan dampak ekonomi yang cukup baik bagi seluruh masyarakat Indonesia, termasuk Nusa Tenggara Timur.
Kupang (Antara NTT) - Akademisi dari Universitas Muhammadiyah Kupang Dr Ahmad Atang menilai program Nawacita Presiden Joko Widodo yang telah berjalan tiga tahun ini memberikan dampak ekonomi yang cukup baik bagi seluruh masyarakat Indonesia, termasuk Nusa Tenggara Timur.

"Kalau saya melihat bahwa program Nawacita yang selama ini diterapkan oleh Presiden Jokowi telah menjawab kebutuhan publik soal mobilitas ekonomi, masalah pertanian yang bertujuan untuk meningkatkan kesejateraan masyarakat," katanya di Kupang, Sabtu.

Hal ini disampaikannya berkaitan dengan bagaimana mengukur kinerja pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla selama tiga tahun ini memimpin Indonesia.

Menurutnya selama tiga tahun ini sudah banyak yang sudah dilakukan oleh Presiden Joko Widodo bersama wakilnya Jusuf Kalla, dan telah dirasakan semuanya oleh sebagian besar masyarakat Indonesia dari Sabang sampai Merauke.

Pembangunan infrastruktur dasar, misalnya, menjadi hal utama yang diprioritaskan dalam pemerintahan Jokowi-JK, karena akselerasi pembangunan nasional itu bisa tercapai dengan cepat, apabila ditunjang dengan pembangunan infrastruktur yang baik.

"Saya rasa, Jokowi sudah menyiapkan sarana prasarana yang sangat baik bagi masyarakat Indonesia, dan bisa dibilang hampir merata baik di Indonesia bagian Barat dan bagian Timur," tuturnya.

Namun satu hal yang masih dalam proses adalah dalam hal penanganan kasus-kasus hukum yang begitu banyak terjadi di negeri ini.

"Banyak sekali pejabat kita yang terjerat kasus hukum seperti korupsi dan lainnya, namun masih belum ditanggapi dengan baik. Oleh karena itu ia berharap agar kedepannya berbagai kasus penegakakn hukum itu bisa fokus untuk diselesaikan," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) NTT Freddy Ongko Saputra juga menilai bahwa tiga tahun terakhir khususnya untuk NTT begitu banyak pembangunan yang dilakukan oleh pemerintahan Jokowi-JK.

"Namun yang perlu dicatat adalah apakah dengan perhatian yang begitu besar dari pemerintah pusat kepada kita diikuti juga dengan keseriusan pemerintah daerah terhadap kesempatan yang diberikan itu," tuturnya.

Artinya bahwa saat ini ia melihat banyak banyak kekurangan yang diberikan oleh pemerintah daerah menanggapi perhatian serius dari pemerintah pusat kepada NTT.

Hal yang diperhatikan adalah kesiapan sumber daya manusianya. Kemudian juga dengan kesiapan komoditi unggulan NTT yang bisa dikirimkan ke luar NTT mengantikan barang-barang mentah dari luar NTT.

Sebab, menurutnya selama ini walaupun sudah ada tol laut, namun NTT masih kekurangan dan minim akan impor barang dari NTT ke luar NTT sehingga mengakibatkan kapal yang membawa kebutuhan bagi masyarakat NTT, saat kembali ke Pulau Jawa tak membawa apa-apa.

"Jangan sampai nanti tol laut itu hanya dimanfaatkan atau dinikmti oleh pengusaha-pengusaha besar saja, sedangkan pengusaha kecil atau juga masyarakat tidak menikmatinya," demikian Freddy Ongko Saputra.